Selami Pesona Alam Bawah Laut Olele

sportstourismindonesia.com, Gorontalo –

Taman bawah laut di Gorontalo sungguh mempesona. Kita dapat melihat keindahannya di Taman Laut Olele. Lokasi wisata yang berada di Desa Olele, Kecamatan Kabila Bone, Kabupaten Bone Bolango.

Jarak yang perlu ditempuh untuk sampai lokasi wisata sekitar 20 km dari pusat Kota Gorontalo.

Sesampainya di pantai, wisatawan perlu menaiki perahu terlebih dahulu menuju lokasi snorkeling yang jaraknya sekitar 300 meter. Pengelola wisata menyediakan sewa perahu, kamera, fin, pemberat, dan kacamata snorkeling. Biaya seluruhnya seharga Rp 600.000 untuk delapan orang.

Hamparan terumbu karang dengan warna dan bentuk yang beragam, serta bermacam-macam jenis ikan laut, dapat dilihat pada kedalaman dua meter, karena airnya masih memiliki visibilitas yang baik.

Setiap wisatawan dihimbau untuk tidak merusak atau mengganggu ekosistem yang ada di taman laut. Hal ini dilakukan agar biota laut endemik dan terumbu karang tetap lestari.

Selain snorkeling, kita juga dapat melakukan kegiatan menyelam atau “diving” dengan harga Rp 700.000 per orang, termasuk satu set perlengkapan selam dan “buddy” (pasangan menyelam).

Dan uniknya, terdapat sponge coral endemik yang hanya ada satu-satunya di dunia, sehingga keberadaannya dicari oleh para penyelam mancanegara.

Bunga karang ini populer dengan sebutan Salvador Dali Sponge, karena bentuknya yang berongga dan berkelok menyerupai lukisan seniman asal Spanyol bernama Salvador Dali.

Yukkk … jelajahi Taman Laut Olele …

)***triviaberantangorontalo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

− 2 = five

Sports Tourism Indonesia